Audiobook - Hijaubiru

Minggu, 31 Maret 2024

Audiobook

 



Dari beberapa bentuk buku, audiobook adalah salah satu yang paling jarang saya nikmati—kalau nggak bisa disebut nggak pernah. Saya lebih suka baca teks langsung karena ngerasa lebih gampang ‘masuk’ ke kepala. Kalau mendengarkan aja, rasanya masih ngawang. Dan, ngedengerin audiobook memakan waktu lebih lama dibandingkan kalau saya baca buku fisik. Karena itulah saya nggak pernah ngedengerin audiobook.

 

Seenggaknya, sampai beberapa saat lalu.

 

Semua bermula dari algoritma Youtube yang merekomendasikan potongan bacaan sebuah buku. Ketika saya klik, wah, kok suara yang bacain enak didengar *eh-lho. Memang nggak semua potongannya saya dengarkan saksama sehingga ceritanya baru saya pahami sepotong, tapi nada bacaannya mirip ASMR yang menenangkan dan bisa jadi white noise untuk teman saat laptop-an.

 

Sayangnya durasi buku itu cuma sebentar. Lalu meluncurlah gadget ini ke salah satu website penyedia audiobook yang saya tahu. Tentu, semua buku di sana berbayar. Namun, penyedia berbaik hati menyediakan preview masing-masing buku kurang-lebih lima menit. Baiklah, mari kita coba.

 

Hm... yang ini kok asyik.

 

Audiobook yang saya tahu adalah suara orang membaca teks. Nadanya memang nggak datar-datar saja karena narator perlu menyesuaikan emosi yang ada di buku, apalagi di buku fiksi. Saya kira, pembacanya hanya satu orang (karena kalau banyak atau disesuaikan jumlah tokoh, bukannya mirip sandiwara radio?). Dan itulah yang bikin kesannya seperti ngebosenin di benak saya.

 

Namun, yang ini beda. Saya baru tahu juga kalau ternyata format audiobook tuh beda-beda.

Dalam buku yang kebetulan saya dengerin, naratornya ada beberapa orang. Tiap ganti tokoh, naratornya berganti orang pula. Jadi nggak bikin bingung siapa yang lagi bicara. Asyiknya lagi, ini buku ada sound effect-nya. Saat lagi badai, ya kedengaran ada desau angin. Saat narator berkata bahwa perapiannya mulai dinyalakan, maka kedengaran suara gemeretak kayu yang sedang terbakar. Efek-efek suara itu bikin suasana jadi ‘hidup’ dan saya yang ngedengarin jadi ikut larut dan ngebayangin berada di dalam cerita.

 

Rasanya seperti didongengi.

Tenang, ngalir.

Preview itu saya putar berkali-kali, hahaha.

 

Memang nggak semua audiobook ada efek suara dan naratornya berganti tiap ganti tokoh. Saat ngebuka buku lain, naratornya seringkali cuma satu; dari awal sampai selesai. Dan nggak ada sound effect-nya. Namun, ini lumayan. Ya itu tadi, buat white noise kalau lagi laptop-an atau teman bergadang malam-malam. Namun karena saya dengerinnya disambi, jadi isinya memang nggak sepenuhnya masuk kepala karena nggak intens mendengarkan. But it’s okay, karena niatnya memang untuk jadi ‘teman’.

 

Pada akhirnya, saya tetap nggak bisa ‘membaca buku’ dengan ngedengerin audiobook, haha. Namun saya jadi dapat alternatif white noise baru yang lebih informatif. Pun bisa jadi alternatif kalau lagi males dengarin musik.

 

Audibook ada yang tersedia gratis. Selain preview di beberapa website penyedia, ada juga yang tersedia full version di Youtube. Pilihan bukunya memang nggak banyak dan suaranya/efeknya sepertinya nggak sevariatif yang berbayar (tentunya). Namun buat yang baru coba, bisa dijajal dulu.

 

Untuk yang lagi belajar bahasa asing, audiobook ini lumayan bisa bantu kemampuan mendengar (listening). Asal sudah punya basic berbahasa dan kosakata yang cukup (karena kalau enggak atau baru awal, bisa jadi malah bingung). Belakangan saya makai audiobook untuk pembiasaan dengarin omongan orang native speaker (karena logat native sama logat kita kan beda yak, dan itu bisa jadi kita bingung dia ngomong apa karena pengucapannya beda). Kalau buat belajar intensif, tentu kurang efektif karena saya dengarinnya cuma sekilas. Intinya semacam kalau ada orang ngobrol di dekat kita, dan kita nggak ngedengarin pembicaraan mereka dengan sengaja, tapi sedikit-banyak kita tahu mereka ngomongin apa, garis besarnya.

 

Buat yang suka baca novel, latihan listening-sambil-lalu pakai audiobook juga seenggaknya bisa tahu garis besar ceritanya tuh apa. Ada satu novel dan film yang saya pengin tahu isinya, tapi tebal dan lama, jadi saya dengerin audiobook-nya sambil lalu sehingga jadi tahu ini ngomongin apa (lebih cepat kalau baca review orang sih, tapi oh well, kan buat white noise juga😄)


Audiobook icon by Awicon via Freepik

1 komentar:

  1. Sepertinya perlu mulai mendengarkan audiobook. Soalnya sejauh ini rasanya kurang nyaman kalau telinga bekerja tapi mata tidak ikut terlibat 😄

    BalasHapus